Dibaca Normal
Bima,
Porosntb.com.- Dalam Forum Sakosa Tourism Investment Forum di atas KRI Teluk
Banten Senin 9 April 2018, Bupati Bima Hj.Indah Dhamayanti Putri dalam
pemaparannya mengatakan, di Kabupaten Bima terdapat 120 lokasi objek
wisata, 6 zonasi pengembangan dan 3 kawasan unggulan.
Untuk
pengembangan kawasan tersebut, pemerintah menyediakan dukungan paket kebijakan
yang mencakup penerapan perijinan Satu atap melalui DPMPTSP, waktu
pengurusan Izin dari 6 hari menjadi 1 hari serta dukungan kepada maskapai
penerbangan.
Rencana
lainnya adalah penerapan tax holiday atau bebas pajak hotel dan restoran
selama 2 tahun pertama beroperasi.
Disamping
Itu, penyediaan tenaga listrik dan jaringan air bersih di wilayah strategis
juga menjadi upaya penting yang akan dilaksanakan serta peningkatan infrastruktur
jalan lingkar Utara dan Lingkar Selatan dilaksanakan sejalan dengan
dilaksanakan sejalan dengan pengembangan jaringan seluler yang sudah menjangkau
Seluruh wilayah.
Pengembangan
destinasi wisata di Kabupaten Bima bukannya tanpa halangan. Saat ini beberapa
kendala yang masih dihadapi adalah belum dikelola secara optimal potensi yang
ada, disamping fasilitas pendukung yang relatif masih perlu ditingkatkan
termasuk kapasitas infrastruktur listrik, air minum, sarana jalan dan fasilitas
pendukung.
COMMENTS