Dibaca Normal
Bima, Poros NTB.- Bupati Bima
didampinggi Wabup, Sekda, Kapolres, Para Assisten, Kabag Lingkup Setda Bima,
Kepala OPD dan Camat lakukan Silaturahmi sekaligus Pelepasan ASN yang memasuki
masa purna tugas, di Ruang Sidang Utama Bupati Bima, Senin (31/12).
Bupati
Bima Hj.Indah Dhamayanti Putri SE, mengatakan bahwa dalam sebuah organisasi
masa pensiun bagi Aparatur Sipil Negara tidak bisa terelakan lagi, karna masa
pengabdian seorang ASN sudah memasuki masa pengabdiannya selama menjabat dan
ini merupakan hal biasa dalam sebuah organisasi.
Oleh
karena itu Bupati menyampaikan ucapan terima kasih kepada ASN yang memasuki
masa purna tugas atas dedikasi yang dilakukan selama ini untuk bersama–sama
menjalankan dan mendukung setiap kewajiban yang kami lakukan demi membangun
daerah Kabupaten Bima kearah yang lebih baik.
Disamping
itu, yang memasuki masa purna tugas sebagai ASN nantinya bukan akhir dari
segalanya akan tetapi nantinya akan kembali mengabdi di tengah–tengah
masyarakat guna melakukan hal–hal yang positif sekaligus dapat mendukung
program yang dijalankan oleh pemerintah kedepanya .
Bupati
berharap, dengan memasuki masa purna tugas, itu bukanlah akhir dari segalanya
akan tetapi kami harapkan agar bisa memberikan teladan serta mampu memberi
karya terbaik bagi bangsa dan daerah kita tercinta ,” imbuhnya.
Sementara
Wakil Bupati Bima Dahlan M.Noer juga menyampaikan bahwa selaku pribadi
dan pemerintahan mengucapkan banyak terima kasih atas segala kinerja yang luar
biasa, loyalitas yang patut dibanggakan serta dedikasi yang tinggi bagi
pemerintah.
Banyak
hal yang telah saudara berikan bagi pemerintah ini sehingga rasanya ucapan
terima kasih saja tidak cukup untuk membalas apa yang telah diterima.
Sementara
itu Sekda kabupaten Bima Drs. HM.Taufik HAK,M.Si juga menyampaikan bahwa
rasanya tidak akan ada habisnya bila saya membicarakan semua jasa dan
pengabdian saudara bagi pemerintahan ini.
Namun,
satu hal yang patut digaris bawahi adalah sebuah tauladan kepemimpinan yang
telah suadara tunjukkan selama ini semoga bisa menjadi contoh bagi kita semua
yang masih mejalani masa tugas di pemerintahan ini.
Adapun
yang memasuki masa purna tugas yaitu H. Makruf, SE, Muhamad Yamin, S.Sos,
Ridwan, S.Sos, Djunaiddin, ibu Hajrah, Muhamad Rum dan Syafruddin.
Sebagai
bentuk penghargaan bagi ASN yang memasuki masa purna tugas ini Bupati
didampinggi Wakil Bupati dan Kapolres menyerahkan cinderamata. (PR)
COMMENTS