--> Gubernur NTB Canangkan Penggunaan Tenun Untuk Seragam ASN | Poros NTB

Gubernur NTB Canangkan Penggunaan Tenun Untuk Seragam ASN

SHARE:

Dibaca Normal
Ketua Umum Dekranasda NTB Niken Saptiarini Widyawati Zulkieflimansyah bersama Kepala Dinas Perdagangan NTB Hj Putu Selly Andayani serta Ketua DWP NTB Hj Ikhsanty Kumala Rimbun Rosiady saat meninjau tenun khas NTB pada acara pencanangan penggunaan kain tenun NTB sebagai seragam dinas ASN di provinsi itu.

Mataram.- Poros NTB.- Penampilan ASN dalam balutan pakaian dinas akan semakin modis dengan mengangkat tema kearifan budaya lokal, jika apa yang dicanangkan Gubernur Nusa Tenggara Barat Zulkieflimansyah terkait penggunaan kain tenun NTB sebagai seragam dinas Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan pemerintah provinsi itu terealisasi.

Dilansir Kantor Berita Antara Mataram, Pencanangan penggunaan kain tenun NTB sebagai seragam dinas itu dilakukan Gubernur NTB didampngi Ketua Umum Dekranasda NTB Niken Saptiarini Widyawati Zulkieflimansyah dan Kepala Dinas Perdagangan NTB Hj Putu Selly Andayani di kandor Dinas Perdagangan NTB di jalan Langko Mataram, Selasa.

"Dengan pencanangan ini, maka setiap hari Selasa dan Kamis, seluruh ASN lingkup Pemerintah Provinsi NTB akan mengenakan tenun khas daerah sebagai seragamnya," ujarnya saat acara pencanangan pengunaan kain tenun NTB sebagai seragam dinas ASN.

Ia mengatakan penerapan kebijakan yang diusung Dinas Perdagangan sebagai suatu keberanian. Kebijakan itu dinilainya sebagai inovasi yang baik, sehingga diharapkan memacu geliat industri rakyat.

Meski demikian, ia menyatakan tantangan bagi Dinas Perindustrian, untuk menggiatkan industri permesinan.

Jika ingin pemakaian kain khas daerah itu masif, kata dia, maka dituntut memproduksi jumlah yang banyak, dalam waktu lebih cepat, dan harga yang relatif lebih terjangkau.

"Berikan fasilitas mesin yang tak kalah canggih kepada para pelaku usaha kita. Hal itu harus dilakukan, jika tak ingin kesempatan ini diambil alih oleh pengusaha besar dari luar daerah yang canggih," katanya.

Untuk itu, ia berharap, inovasi itu dapat menjadi awal yang baik dan bisa diikuti oleh institusi lain di NTB, baik BUMN, BUMD, maupun institusi swasta.

Turut hadir mendampingi Gubernur NTB H Zulkieflimansyah, Sekda NTB H Rosiady Sayuti, didampingi istri Hj Ikhsanty Kumala Rimbun Rosiady, dan anggota DPR RI H Rahmat Hidayat. (Aden/Antara)

COMMENTS

Nama

#Corona,124,ABRI,1,arena,54,Artikel,4,Bandara,7,Bansos,52,Bawaslu,17,bhakti sosial,39,bima,2687,bima iptek,4,bima. Pariwisata,3,Bjayangkari,1,Coro,1,Corona,88,Covid-19,29,Curanmor,3,Daerah,1,Demonstrasi,2,des,1,Desa,53,dompu,134,Editorial,2,ekbis,227,Ekonomi,1,Ekonomi.,4,Eksbis,1,enterpreneur,1,event,1,explore,2,featured,126,Hoax,3,huk,2,hukrim,715,huksrim,3,hukum,1,Humaniora,1,HUT RI,1,inspiratif,1,iptek,30,Keagamaan,15,keamanan,8,kebudayaan,1,Kecelakaan,3,kehilangan,1,kejadian dan peristiwa,2,kemanusiaan,4,kepegawaian,1,kependudukan,12,kepolisian,168,Kesehatan,136,Kesenian,1,ketenagakerjaan,2,Kodim,15,Kominfo,5,Konflik,1,Korupsi,11,kota bima,307,KPU,3,KSB,2,lingkungan,115,lombok,109,Maklumat,2,Mataram,95,miras,1,Narkoba,8,Nasional,15,NTB,1,olahraga,24,Opini,53,Pariwisata,81,Pelayanan Publik,13,pembangunan,25,pembangunan.,2,pemerintahan,798,Pemilu,1,Pemprov,3,Pemprov NTB,143,pendidikan,402,pendidikan.,8,Perbankan,1,Perguruan Tinggi,3,perhubungan,7,perisstiwa,47,peristiwa,469,peristuwa,1,Perjudian,2,persitiwa,6,Pertamina,2,pertanian,40,Peternakan,3,politik,282,Politik.,9,Prahara,12,Prestasi,34,Provinsi,1,puisi,1,regional,5,religi,58,religius,43,Sains,1,SAJAK,1,seni,1,SKCK,1,sosbud,194,Sosial,42,Sosok,6,SUDUT PANDANG,1,sumbawa,21,Tajuk,2,Tekhnologi,2,TKI,5,TNI,1,transportasi,4,travel,5,Tribrata,1,Vaksinasi,25,video,18,warta bawaslu,1,
ltr
item
Poros NTB: Gubernur NTB Canangkan Penggunaan Tenun Untuk Seragam ASN
Gubernur NTB Canangkan Penggunaan Tenun Untuk Seragam ASN
https://cimg.antaranews.com/cache/mataram/800x533/2018/12/f.istri-gubernur-zul.jpg
Poros NTB
https://www.porosntb.com/2018/12/gubernur-ntb-canangkan-penggunaan-tenun.html
https://www.porosntb.com/
https://www.porosntb.com/
https://www.porosntb.com/2018/12/gubernur-ntb-canangkan-penggunaan-tenun.html
true
2479742407306652642
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content