Dibaca Normal
![]() |
Foto H Arrahman S Sos (Baju putih) foto Bimakini.com |
Bima, porosntb.com-Setelah hitungan perolehan suara di tingkat PPK berakhir pada Senin (29/4/19) kemarin, terungkap sudah teka-teki siapa saja yang akan menduduki kursi empuk anggota DPRD Kabupaten Bima. Di Dapil 6 (Belo, Palibelo, Wawo, Lambitu dan Langgudu) misalnya, sejumlah nama Caleg sudah mulai mengerucut dari alokasi 10 kursi di Dapil neraka tersebut.
Dari 10 kursi, Golkar meraih dua kursi. Sementara kursi terakhir dikunci oleh Hanura atas nama H Arahman S.Sos dengan meraih suara sebanyak 2.914. dengan tabulasi perolehan suara per kecamatan yakni, Langgudu sebanyak 478 suara, Belo 1.547, Palibelo 833 Wawo 49 dan Lambitu sebanyak 7 suara.
Sekretaris Hanura Kabupaten Bima, H Arahman S.Sos menegaskan, jika pihaknya sudah mengantongi C1 dan DA1 di seluruh Dapil. Di Dapil 6, dia menegaskan, partai besutan Wiranto itu meraih kursi terakhir.
"Alhamdulillah kita mampu mendapat satu kursi di Dapil 6. Kami ucapkan terimakasih kepada masyarakat atas kepercayaan ini," ucapnya.
Terlepas dari itu, pihaknya akan terus mengawal perolehan suara yang mulai direkapitulasi tingkat KPU Kabupaten Bima. Dirinya juga sudah mengutus saksi partai untuk mengikuti pleno di KPU.
"Kita akan terus kawal ssmapai pleno penetapan. Kami yakin Hanura mampu meraih 5 kursi di DPRD Kabupaten Bima," pungkasnya. (poros07)
COMMENTS