Dibaca Normal
Euforia kemenangan BMC United para pemain dan suporter larut dalam kebahagiaan |
Bima, porosntb.com-Performa terbaik lagi-lagi ditunjukan anak-anak BMC United. Club sepak Bola asal Desa Cenggu Kecamatan Belo ini kembali melanjutkan tren positif dengan keluar sebagai champiun di turnamen bergensi Dara Cup.
BMC sukses menundukkan lawannya Bunga Familly FC di laga pamungkas melalui drama adu pinalti setelah di waktu normal bermain imbang dengan skor kacamata.
Pertandingan yang disaksikan ribuan penonton dari ke dua suporter itu berlangsung tegang, jual beli serangan pun terjadi di babak pertama dan kedua hingga pluit panjang dibunyikan.
Drama adu penaltipun berlangsung tegang dan dramatis. Penendang pertama BMC United Astian sukses merobek jala gawang lawan. Sementara penendang pertama dari Bunga Familly Fc gagal menjalankan tugasnya dengan sempurna setelah tendangannya membentur mistar gawang.
Kesempatan kedua dan ketiga pun para pemain Bunga Familly gagal memberi angka bagi timnya. Hingga penendang ke empat dari BMC dipercayakan ke penjaga gawang Ga'is. Ga'is pun membuktikan penampilannya dan berhasil merobek gawang lawan sekaligus membawa BMC United keluar sebagai juara dengan score 4-1.
Kepada Porosntb.com Ketua Panitia Ruslin mengatakan, Turnamen Sepak Bola Mini Dana Traha Cup Kota Bima tahun 2019 telah berakhir, dan yang menjadi jawara yakni BMC United yang berasal dari Desa Cenggu Kecamatan Belo Kabupaten Bima. Sedangan juara 2 diraih Bunga Family Fc asal Tanjung Kota Bima, Juara 3 Anak Jaman Fc dari Sape Kabupaten Bima dan Juara 4 yakni Benteng Takesi Fc dari Raba Dompu Kota Bima.
"Turnamen berakhir, partisipasi semua pihak kami apresiasi dan ucapan terimakasi kepada seluruh panitia dan keamanan," ucapnya.(poros11)
COMMENTS