Dibaca Normal
Rombongan Kemenpora dan sprinter nasional 100 meter saat memberi kuliah umum kepada mahasiswa PJKR STKIP Tamsis Bima. |
Bima, porosntb.com-Ilmu dan pengetahuan tidak jauh dari pengalaman dan banyaknya pencapaian. Untuk meningkatkan pengetahuan dan motivasi pada mahasiswa baru, pihak Prodi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (PJKR) STKIP Tamsis Bima menghadikan rombongan Kemenpora dan manusia tercepat dalam kuliah umumnya.
"Kami menghadirkan Prof. Dr. Pamuji Sukoco dan Suryo Agung, M.Pd pada kuliah umum PJKR. Tujuannya, agar mahasiswa menjadi termotivasi dan mampu belajar lebih dari pengalaman dan pengetahuan orang-orang hebat dan berprestasi itu," tutur koordinator kuliah umum PJKR, Rabwan Satriawan, M.Pd, Kamis (3/10).
Dijelaskan, bagian dari rombongan Kemenpora yang memiliki agenda penjaringan bakat anak di Pulau Sumbawa itu mengisi materi terkait bagaimana cara berprestasi. Tidak hanya di akademis, tapi juga di luar akademis.
"Misalnya, menjuarai kejuaraan atau event. Peserta adalah mahasiswa baru PJKR, dengan fokus materi prestasi akademis oleh prof. Dr. Pamuji Sukoco dan prestasi non akademis Suryo Agung, M.Pd. Suryo Agung itu merupaka mantan juara nasional sprint 100 meter, manusia tercepat setelah ditaklukkan oleh Lalu Zohri beberapa waktu yang lalu," jelasnya seraya mengimbuhi waktu penyampaian materi akan disampaikan selama 60 menit.
Untuk diketahui, rombongam Kemenpora yang hadir merupakan tim indetifikasi bakat. Mereka Menjaring bakat usia 13 sampai 15 tahun untuk dilatih di sekolah olahraga Ragunan. Bakat yang dijaring tersebut di bidang atletik.
Ketua STKIP Tamsis Bima, Dr. Ibnu Khaldun Sudirman, M.Si., pada sejumlah kesempatan menekankan visi Kampus Merah. Dirinya berharap capaian kampus harus mampu merambah sampai ke area nasional dan internasional. Karenanya, berbagai terobosan dilakukan, termasuk menghadirkan banyak sumber pengetahuan dari akademisi hebat di luar lingkungan kampus merah. Seperti dosen senior STKIP Tamsis Zubaer yang menjadi penemu dan pelatih bakat-bakat atletik NTB.(poros07)
COMMENTS