Dibaca Normal
![]() |
Suasana Apel Gabungan di Mapolsek Donggo |
Bima,
porosntb.com.- Pasca menjabat sebagai Plh Kapolsek Donggo, Ipda Sukardin, SH,
terus melakukan gebrakan-gebarakan dalam upaya kepolisian untuk melayani
kebutuhan masyarakat akan kemanan dan ketertiban di wilayah hukumnya.
Untuk
mewujudkan hal itu, Kapolsek yang juga KBO Aktif Polres Bima ini, melakukannya
lewat konsep yang disebutnya “Sinergitas Tiga pilar”. Yakni memperkuat jalinan Kapolsek
Donggo, Danramil Donggo, dan Pemkab Bima lewat Pemerintah Kecamatan Donggo.
Pengejawantahannya
dilakukan lewat apel gabungan polsek Donggo bersama Koramil Donggo dan Pol PP
Kecamatan Donggo, Sabtu (29/8) kemarin.
Kapolsek
Donggo, Ipda Sukardin, SH, Sinergitas Tiga Pilar ini dibutuhkan dalam kegiatan patroli
skala besar di wilayah Kecamatan Donggo.
Danramil
Donggo, KAPTEN INF. SENINOT.S. yang memimpin apel, ditemani Kapolsek, mengetakan,
Apel gabungan tersebut dalam rangka patroli gabungan guna mencegah Tindak
pidana 3 C, yakni Curat, Curas, dan Curanmor.
“Ini
untuk memberikan rasa aman di tengah-tengah masyarakat menjelang pilkada bumi
Bima 2020.
Selain
itu patroli gabungan ini dilakukan juga untuk menghimbau dan mengajak
masyarakat agar mengedepankan protokol kesehatan cegah covid-19.
Penulis
: Teddy Kuswara
Editor
: Aden KT
COMMENTS