Bima, porosntb.com.- Sebanyak 94 orang melakukan vaksinasi
dalam kegiatan Vaksinasi Covid-19 dengan sasaran kelompok Usia Remaja, Dewasa,
Pra Lansia dan Lansia di Kecamatan Monta Kabupaten Bima, Kamis (9/12/21).
Kegiatan yang dimulai Pukul 08.30 Wita tersebut dipusatkan di dua lokasi. Yakni di Puskesmas Monta dan di Polindes Desa Sakuru Kecamatan Monta.
Kapolres Bima, AKBP Heru Sasongko, S.I.K, lewat Kasubsi Penmas, Ipda Salahudin, menyebut dari 94 orang yang diregistrasi kesemuanya menerima vaksin.
Lebih lanjut Salahudin merinci, penerim vaksin terdiri dari 43 orang guru dengan Dosis 1 sebanyak 11 orang dan Dosis 2 sebanyak 32 orang. Dari masyarakat 40 orang, dengan Dosis 1 sebanyak 9 orang dan Dosis 2 sebanyak 31 orang.
Sementara penerima vaksin kategori Lansia sejumlah 5 orang dengan Dosis 1 sebanyak 3 orang dan Dosis 2 sebanyak 2 orang, dan kategori Remaja sejumlah 6 orang, dengan Dosis 1 sebanyak 4 orang dan Dosis 2 sebanyak 2 orang.
“Jadi total penerima vaksin sebanyak 94 orang. Dimana Dosis I, 27, Dosis II, 67 orang, dan Dosis III,0,” urai Salahudin.
Sedangkan vaksin yang diberikan, lanjutnya, dari jenis Coronavac sejumlah 37 Vial, dan Moderna, 2 Vial. Yang mana stok vaksin tersisa di Puskesmas Monta terdiri dari Coronavac, 1065 Vial, Moderna, 18 Vial, dan Astrazeneca : 23 Vial.
“Kegiatannya selesai pukul 18.00 Wita, serta berjalan aman, tertib dan lancar.” Pungkas Salahudin.
Penulis : Teddy Kuswara
Editor : Aden
COMMENTS