Bima, porosntb.com.- Kapolres Bima, AKBP Heru Sasongko, S.I.K yang diwakili Kasi Hukum Iptu I Wayan Sada Suitra, S.H yang didampingi Kasubag Bin Ops yang mewakili Kabag Ops Polres setempat, mengikuti Rapat Koordinasi Tim Terpadu Penganan Komplik Sosial , Kemasyarakatan Kabupaten Bima tahun 2021, Rabu (8/9/21) pagi tadi Pukul 09: 35 Wita.
Rakor yang digelar di Aula Rapat Kantor Bupati Bima tersebut juga ikut dihadiri oleh Dandim 1608/Bima, Letkol Inf. Teuku Mustafa Kemal, dan Waka Polres Bima Kota Kompol Mujahidin, S.Sos.
Bupati Bima Hj. Indah Damayanti Putri, saat membuka langsung Rakor tersebut, menyampaikan bahwa Rakor tersebut memiliki beberapa poin bahasan.
Pertama, bagaimana mewujudkan perasaan aman dan nyaman kepada masyarakat.Yakni dengan mengurangi potensi terjadinya gangguan Kamtibmas seperti unjuk rasa, blokir jalan, dan konflik sosial serta kejahatan lainnya yang terjadi di masyarakat
Kedua, mengurangi terjadinya penyebaran Covid-19 dengan secara masif mengimbau dan mengajak masyarakat untuk melakukan vaksinasi.
Terakhir, untuk antisipasi gangguan alam di penghujung tahun 2021 utk bersinergi menanggulangi baik gangguan alam maupun ulah manusia/masyarakat
Pada kesempatan yang sama, Dandim 1608 Bima, menyampaikan, bahwa dalam menanggulangi segala bentuk gangguan Kamtibmas di Kabupaten Bima semua elemen agar tetap bersatu dan semangat.
Menurut Teuku, kejadian yang terjadi selama ini dikarenakan kurangnya pendekatan yang maksimum. Baik terhadap pelaku unjuk rasa, pelaku pemblokiran jalan serta pelaku kejaran
“Salah satu caranya, yakni meningkatkan pendekatan secara humanis terhadap masyarakat. Baik saat acara sholat di masjid, maupun dalam rapat-rapat tertentu, dangan mengedepankan Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Kades,” papar pria lulusan Akmil TNI Tahun 2001ini.
Sedangkan permasalahan harga bawang dan pupuk, Teuku menyarankan agar Pemerintah Daerah, lewat dinas terkait beserta perangkatnya agar sering turun menyampaikan kepada kelompok tani. Baik melalui pelaksana lapangan, distributor, dan pengecer agar tidak terjadi miskomunikasi.
Hal senada juga diungkapkan oleh Kasi Hukum Polres Bima, yang mengatakan keamanan suatu daerah untuk menjalankan pemerintahan serta pembangunan harus dilaksanakan oleh semua komponen.
"Mulai dari Pemerintah Daerah hingga ke Tingkat RT. “RT, RW, Kadus, Kades sampai ketingkat tertinggi yang tentunya didukung oleh masyarakat dari tingkat Kepala Rumah Tangga sebagai pemerintah terkecil sehingga terwujud keamanan dan kenyamanan,” urai Wayan.
Pihak Polri, khususnya Polres Bima, lanjutnya, sebagaimana ditekankan Kapolri, memastikan personil Bhabinkamtibmas sebagai yang terdepan di masyarakat selalu siap diajak dalam kegiatan apapun di desa binaannya.
“Di Kabupaten Bima beberapa waktu ini banyak permasalahan yang timbul karena kurangnya kepedulian kita. Mulai dari orang tua, Pemerintah Desa, Kecamatan dan daerah. Yaitu kurangnya memberikan pemahaman, himbauan, dan pendekatan kepada seluruh lapisan masyarakat tentang apa yang bisa dilakukan dan yang tidak sesuai dengan ketentuan Peraturan atau Undang-Undang yang ada,” papar Wayan.
Dicontohkannya, seperti aksi pemblokiran jalan yang ditegaskan Wayan, hal tersebut tidak dapat dibenarkan karena tidak tidak sesuai dengan perundangan-undangan yang berlaku. Baik dalam Undang- Undang secara General dan Lexsepisialis yaitu KUHP dan Undang-Undang tertentu.
Maka dari itu, kata Wayan, agar semua stake holder termasuk Toga, Toma, Toda harus bergandeng tangan meminimalisir sekecil apapun suatu tindak pidana.
Termasuk dalam penanganan konflik di Kabupaten Bima tidak bisa pihak keamanan saja. Maka dari itu, Wayan kembali mengajak Forkopincam, Forkopinda untuk duduk bersama dalam menanggulanginya.
“Apa lagi dengan intensnya penanggulangan Covid -19 yaitu mengajak menghimbau serta menjemput warga untuk Vaksinasi,” ujarnya.
Sementara itu, Waka Polres Bima Kota, Kompol Mujahidin, S.Sos, menyampaikan bahwa Polres Bima Kota sendiri telah melakukan BKO atau Bawah Kendali Operasi ke Polres Bima dalam penanganan Unjuk Rasa dan Pemblokiran jalan. Serta melaksanakan koordinasi dengan instansi terkait untuk tetap terjaga Kamtibmas yang kondusif
“Pihak Polres Bima Kota melakukan patroli ke wilayah kecamatan Langgudu, Wawo, Sape, Labu, Wera dan Ambalawi baik terkait Kamtibmas maupun penanganan Vaksin Covid-19,” tutur Mujahidin.
Rapat koordinasi tersebut selesai pada pukul 12.10 wita berjalan lancar dan situasi aman terkendali.
Penulis : Teddy Kuswara
Editor : Aden
COMMENTS