Bima,porosntb.com-Mewakili Kapolres Bima Polda NTB, AKBP Heru Saongko, S.I.K., Kasi Humas Polres Bima, Iptu Adib Widayaka, menghadiri acara Pengukuhan Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bima Periode 2022-2025, Sabtu (3/9/22) di Aula Kantor Pemda Kabupaten Bima.
Pemekaran wilayah otonomi kepengurusan PWI Kabupaten Bima sendiri baru tahun ini mendapatkan rekomendasi dari PWI NTB yang diterbitkan, Senin (1/8/22) lalu.
Surat Keputusan PWI NTB dengan Nomor: 0122/PWI-NTB/VIII/2022 ditandatangani Ketua PWI NTB Nasrudin dan Sekretaris H Rachman Hakim. Dalam keputusan itu menetapkan pengurus harian PWI Kabupaten Bima Persiapan dengan komposisi Firmansyah sebagai Ketua, Sekretaris Syamsudin, dan Bendahara Ahyar.
“Ide pemekaran ini sudah sejak lama, namun baru tahun ini terealisasi. Terima kasih pada PWI Kota Bima dan NTB,” ujar Ketua PWI Kabupaten Bima, Firmansyah,
Selanjutnya, ia menyatakan, akan segera mencanangkan sejumlah program kegiatan, terutama pelatihan jurnalis hingga Uji Kompetensi Wartawan atau UKW, yang tujuannya meningkatkan kualitas dan profesionalitas wartawan, acuan sistem evaluasi kinerja wartawan oleh perusahaan pers, menegakkan kemerdekaan pers berdasarkan kepentingan publik, menjaga harkat martabat kewartawanan sebagai profesi khusus penghasil karya intelektual, serta menghindarkan penyalahgunaan profesi wartawan.
Terpisah Kapolres Bima, AKBP Heru Sasongko, S.I.K, lewat Kasi Humas, Iptu Adib Widayaka, menyatakan dukungannya atas dikukuhkannya pengurus PWI Kabupaten ini.
Kapolres Bima yakin dengan adanya PWI Kabupaten Bima ini dapat memberikan andil yang besar dalam membangun dunia jurnalisme yang profesional di Kabupaten Bima, sehingga tingkat kepercayaan masyarakat terhadap media massa menjadi lebih tinggi.
Lebih lanjut, Kapolres Bima berharap lewat PWI, sinergitas kemitraan insan pers dengan Polres Bima khususnya, yang selama ini terjalin menjadi semakin erat, dalam mewujudkan situasi keamanan dan ketertiban di masyarakat yang kondusif.
COMMENTS