Personel Sat-Polairud Polres Bima Saat melakukan sambang Warga. |
Bima,Porosntb.Com- Satuan Polair Polres Bima Polda NTB melaksanakan Kegiatan Sambang Kamtibmas, dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang aman dan Kondusif di wilayah pesisir, Selasa 03/01/23 Sekitar Pukul 09.00.Wita Pagi tadi.
Dalam kegiatan tersebut Satuan Polair Polres Bima melibatkan empat Personel untuk melakukan Sambang di wilayah pesisir di Kampung nelayan Desa Kore Kecamatan Sanggar Kabupaten Bima.
Kapolres Bima Kabupaten AKBP Heru Sasongko SIK, melalui kasi humas Iptu Adib Widayaka mengatakan Kegiatan ini di lakukan oleh Satpolair polres Bima untuk menjaga dan memelihara Kamtibmas di wilayah pesisir agar tetap aman dan kondusif.
Melalui kesempatan tersebut Personil memberikan Pesan – Pesan Kamtibmas, agar dapat menjaga dan memelihara Keamanan dan ketertiban masyarakat.
Selain personel yang melaksanakan Sambang yang dikendalikan oleh Kasat Sat-polairud Iptu Ahmad, menghimbau kepada para nelayan sebelum melakukan aktivitas agar memeriksa peralatan dan kondisi perahu mengingat saat ini Cuaca Ekstrim serta tidak boleh menangkap ikan menggunakan bahan Peledak.
Petugas Juga menyampaikan agar Masyarakat waspada dengan paham radikalisme, Tidak mengkonsumsi minuman keras Narkoba, obat-obatan terlarang dan tidak menyebarkan berita bohong/ berita Hoax.
apabila menemukan atau mengetahui sesuatu tindakan kriminal atau yang mencurigakan supaya melaporkan ke pihak Kepolisian terdekat.
Sebagai informasi bagi para nelayan Keadaan Cuaca saat ini Hujan dengan intensitas sedang,gelombang 1.2 meter,Angin Barat Kecepatan rata²: 1.3 knots.
Diakhir kegiatan Personel Satuan Polairud membagikan sarung kepada masyarakat. Pungkas Adib.
COMMENTS