Unit Reskrim Polsek Belo Polres Bima Polda NTB kembali berhasil mengungkap dan mengamankan Terduga Pelaku Begal di Desa Cenggu Kecamatan Belo Kabupaten Bima Sabtu 02/09/23) sekira pukul 20.00.Wita.
Kapolres Bima AKBP Hariyanto SH SIK melalui kasi humas Iptu Adib membenarkan pihaknya telah mengamankan terduga pelaku Begal yang meresahkan masyarakat diwilayah kecamatan Belo.
"Benar kami telah mengamankan saudara TH (L/20) Warga Desa Ngali dengan Upaya Paksa karena diduga kuat kerap melakukan Aksi begal di watasan Desa Cenggu dan Desa Ngali" Ujar Kapolres sebagaimana diulas kasi humas Iptu Adib Widayaka.
Kapolres Bima juga menyampaikan terimakasih kepada masyarakat yang telah berpartisipasi dalam membantu pihak kepolisian dalam mengungkap dan memberantas berbagai bentuk kejahatan di wilayah Hukum Polres Bima.
Diamankannya terduga pelaku Begal yang dikenal sadis ini pasalnya dalam setiap Aksi jahatnya terduga tidak segan-segan melukai korbannya ini berawal dari informasi masyarakat yang resah akibat perbuatan terduga.
Menindaklanjuti informasi itu Unit Reskrim Polsek Belo yang dikendalikan oleh Kapolseknya AKP Ilham langsung bergerak menuju TKP.
Saat itu Terduga sedang berada di watasan Desa Cenggu dan Desa Ngali tanpa membuang waktu tim melakukan tindakan hukum dengan upaya paksa.
Sebagai informasi bahwa Terduga pelaku ini merupakan target operasi pihak kepolisian sektor Belo pasalnya perbuatan terduga sudah sangat meresahkan masyarakat diwilayah hukum Polsek Belo.
Saat ini terduga sudah diamankan di Mapolsek Belo untuk diproses hukum lebih lanjut Tutupnya.
COMMENTS