MEDIA,Porosntb.Com-Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo SIK.MIK. melakukan monitoring pelipatan surat suara Pemilu 2024, di gudang Logistik KPU Kabupaten Bima.
Dalam kegiatan tersebut Kapolres AKBP Eko Sutomo SIK.MIK. didampingi oleh Waka Polres Bima Kompol Saogi Sujana Angsar dan kasat intelkam AKP Syafrudin Kamis (04/01/23) Sekira Pukul 08.30 WITA.
Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo SIK.MIK.melalui Kasi Humas Iptu Adib Widayaka menjelaskan bahwa proses pelipatan surat suara dimulai pada pukul 07.30 WIB dan berlangsung hingga pukul 16.00 WIB.
"Saya berharap kepada seluruh pekerja agar mematuhi seluruh peraturan yang ada seperti yang sudah disampaikan oleh pihak KPU" Kata Kapolres mengutip Adib.
Pengamanan dan monitoring dilakukan oleh personel Operasi Mantap Brata 2023-2024 Polres Bima.
Adib menambahkan, pengamanan dan monitoring dilakukan demi menjaga agar kegiatan pelipatan surat suara berjalan dengan aman dan lancar.
"Hal ini sejalan dengan tujuan dari pelaksanaan Operasi Mantap Brata Rinjani, yakni untuk menjaga keamanan dan ketertiban Pemilu 2024," Jelasnya.
Selain gudang Logistik KPU Kabupaten Bima, kata Adib, Polres Bima juga menempatkan personel pengamanan di Kantor Bawaslu dan Kantor KPU kabupaten Bima.
"Dengan pengamanan di kantor penyelenggara Pemilu ini, diharapkan tahapan Pemilu 2024 di Kabupaten Bima dapat berjalan dengan aman, dan kondusif," tuturnya.
Selama proses dan pelipatan surat suara, petugas pelipatan surat suara telah mendapat arahan dari KPU Kabupaten Bima.
"Semoga kegiatan ini menjadi langkah awal yang baik dalam persiapan pelaksanaan Pemilu 2024, yang aman, damai dan demokratis," tutupnya.
COMMENTS