Dibaca Normal
Bima,Porosntb.Com-Dalam rangka menciptakan situasi kondusif pada masa tenang Pemilukada 2024, Polsek Monta Polres Bima Polda NTB intensif melaksanakan cooling system di masa tenang pilkada 2024.
Kegiatan ini bertujuan menjaga keamanan, ketertiban, serta memberikan imbauan kepada masyarakat menjelang pelaksanaan pencoblosan suara pada 27 November 2024 mendatang.
Seperti yang dilakukan oleh Briptu L Andi Hidayat Bhabinkamtibmas Desa Waro menjumpai warga Binaannya menyampaikan himbauan kamtibmas pada Senin (25/11/24) sekira pukul 10.00. WITA.
Pertemuan singkat yang dikemas dalam program Cooling System itu Bhabinkamtibmas mengajak warga Binaannya agar tidak mudah terprovokasi dan tidak mudah percaya informasi Hoax selama masa tenang hingga pada saat pencoblosan nantinya.
“Kegiatan ini sebagai bentuk kegiatan preemtif sekaligus preventif dalam menciptakan kondusifitas Kamtibmas memasuki masa tenang menjelang kegiatan puncak pada pemungutan suara Pilkada mendatang”. Kata Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas Iptu Adib Widayaka
Kegiatan ini menjadi wujud sinergi antar Polri dan masyarakat untuk menciptakan suasana yang kondusif selama masa tenang, sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat Tutupnya.
COMMENTS