Dibaca Normal
Bima,Porosntb.Com-Pastikan keamanan dan ketertiban masyarakat diwilayah Kecamatan Tambora Kabupaten Bima menjelang pencoblosan di Pilkada serentak 2024 Polsek Tambora Polres Bima Polda NTB melaksanakan patroli gabungan.
Patroli gabungan itu dipimpin oleh Perwira pemantau wilayah (Pamatwil) Iptu Fardiansyah SH didampingi oleh Kapolsek Tambora Ipda Ady Darmawan SH.
Patroli gabungan yang melibatkan personel Polri, TNI dan Sat Pol PP Kecamatan Tambora itu dalam rangka memastikan keamanan di Kantor PPK yang menjadi gudang logistik KPU.
Terpisah Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas Iptu Adib Widayaka menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan langkah preemtif dan preventif Polri dalam menjaga dan mengawal seluruh tahapan Pilkada.
Selain itu patroli tersebut juga untuk mengantisipasi terjadinya berbagai Guankamtibmas menjelang tahapan pencoblosan suara Pilkada serentak 2024.
COMMENTS