Dibaca Normal
![]() |
Bima, Porosntb.Com-Dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat selama bulan Ramadan, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bima Polda NTB melaksanakan Patroli Ngabuburit di sejumlah titik rawan di wilayah Kabupaten Bima.
Seperti pada Senin 17 Maret 2025 sekira pukul 17.00.Wita personel Sat lantas Polres Bima di kendalikan oleh Kasatnya Iptu Adi Rijal Pangihutan Sipayung S.Tr.K., melaksanakan patroli Ngabuburit .
Selain itu tim patroli juga memberikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat/ pemuda yang berburu takjil di sepanjang jalan Kalaki serta melakukan pengaturan Arus Lalu lintas.
Hal itu diungkapkan oleh Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka
"Patroli ini dilakukan guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan seperti aksi balap liar, perkelahian antar kelompok pemuda, serta menjaga kelancaran arus lalu lintas menjelang waktu berbuka puasa". Tutupnya.
COMMENTS