Dibaca Normal
![]() |
Bima,Porosntb.Com-Implementasi kehadiran Negara di tengah masyarakat Satuan Samapta Polres Bima Kabupaten Polda NTB aktif menggelar patroli pengamanan sholat tarawih selama bulan Ramadhan di wilayah hukumnya.
Selasa (25/3/25) sekira pukul 19.00. sejumlah personel Satsamapta Polres Bima yang dikendalikan oleh Kasatnya AKP Muhtar melaksanakan patroli pengamanan sholat tarawih di Masjid Al-wustha Desa Panda Kecamatan Palibelo Kabupaten Bima.
Selain melakukan pengamanan tim Patroli juga mengatur arus lalulintas guna mencegah terjadinya kemacetan.
Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka menjelaskan kegiatan tersebut sebagai wujud kehadiran polri dalam rangka menjamin kenyamanan masyarakat yang menjalankan ibadah di bulan Suci Ramadhan.
Lanjutnya, pengamanan itu dilakukan mulai dari pelaksanaan hingga berakhirnya Sholat Taraweh.
Kegiatan ini akan terus ditingkatkan selama bulan Ramadhan di Masjid masjid di wilayah hukum Polres Bima Kabupaten Pungkasnya.
COMMENTS