Dibaca Normal
![]() |
Bima, Porosntb.Com-Istilah "ngabuburit" yang sering dikaitkan dengan kegiatan santai, kami isi dengan lantunan ayat-ayat suci Al-Quran.
Hal itu diungkapkan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Woha Polres Bima Polda NTB Bripka Sarjan Adibuana di sela sela Kesibukannya menjadi guru ngaji di Masjid Bolly Mubarak.
Kegiatan yang dilakukan oleh Bripka Sarjan Adibuana ini berlangsung pada Rabu (5/3/25) sekira pukul 17.00. Wita sambil menunggu waktu berbuka puasa.
Puluhan anak-anak dengan antusias memadati masjid. Mereka datang dari berbagai penjuru kampung, membawa serta mushaf Al-Quran masing-masing serta ada juga yang tersedia di Masjid Bolly Mubarak.
Dengan sabar dan penuh kasih sayang, bhabinkamtibmas bersama anak-anak mulai melantunkan ayat-ayat suci. Suara merdu mereka menggema di seluruh penjuru masjid, menciptakan suasana yang menenangkan dan penuh kedamaian.
Tidak hanya sekadar membaca Al-Quran. Bripka Sarjan Adibuana juga memberikan penjelasan tentang tajwid, yaitu aturan-aturan dalam membaca Al-Quran agar bacaan menjadi lebih baik dan benar.
Sementara itu Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka menjelaskan kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian Polri terhadap anak anak akan bekal ilmu agama sejak dini
"Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi anak-anak. Selain dapat mengisi waktu luang dengan kegiatan positif, mereka juga dapat meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur'an", Tutupnya.
COMMENTS