Dibaca Normal
![]() |
Bima,Porosntb.Com-Dukung Ketahanan Pangan Nasional Bhabinkamtibmas Polsek Polsek Woha Polres Bima Polda NTB terus aktif mendukung sektor pertanian dengan memantau perkembangan tanaman cabai milik warga binaan.
Aipda M. Saleh selaku bhabinkamtibmas Desa Donggobolo Kecamatan Woha Kabupaten Bima rutin melakukan pengecekan dan pendampingan petani seperti pada Selasa (25/3/25) kemarin.
Pemantauan ini bertujuan untuk memastikan tanaman tumbuh dengan baik serta mengantisipasi potensi serangan hama dan penyakit.
Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Bima dan Polsek jajaran mendukung ketahanan pangan.
“Kami ingin memastikan petani mendapatkan hasil panen yang optimal dengan memberikan pendampingan serta motivasi dalam budidaya cabai,” ujarnya.
Dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas juga berdiskusi dengan petani mengenai penggunaan pupuk organik, teknik irigasi yang efisien, dan cara mengatasi kendala pertanian, seperti perubahan cuaca dan serangan hama.
Hasil peninjauan tersebut menunjukkan bahwa tanaman Cabai saat ini berusia 3 bulan,tumbuh subur dan Normal dan sudah di pupuk 3 kali menggunakan pupuk cair.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan hasil panen cabai di wilayah tersebut serta mendukung kesejahteraan petani dan ketahanan pangan.
COMMENTS