Dibaca Normal
![]() |
Bima,Porosntb.Com-Untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat yang menjalankan ibadah Sholat Taraweh Personel Pos PAM Operasi Ketupat Rinjani tingkat Polres Bima Polda NTB laksanakan patroli dan pengamanan.
Kegiatan pengamanan ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi umat Islam yang sedang beribadah.
Pengamanan yang dilaksanakan oleh personel Pos Pengamanan Terpadu Operasi Ketupat Rinjani itu berlangsung pada Rabu (26/3/25) sekira pukul 19.27. Wita di Masjid Al-Amin Desa Rato Kecamatan Bolo Kabupaten Bima.
Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka mengungkapkan bahwa pengamanan akan dilaksanakan terutama pada saat masyarakat melaksanakan sholat tarawih.
“Pengamanan ini kita lakukan untuk memastikan masyarakat bisa beribadah dengan tenang dan aman. Kami ingin memberikan rasa nyaman bagi semua umat yang datang ke masjid ,” jelasnya.
Dalam rangkaian pengamanan personel juga melakukan patroli dan pengawasan di sekitar masjid dan mengatur arus lalulintas untuk mencegah terjadinya kemacetan dan kecelakaan.
COMMENTS