Dibaca Normal
![]() |
Bima,Porosntb.Com-Dalam rangka memastikan situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif selama perayaan Hari Paskah, Kapolsek Donggo AKP Nazaruddin Polres Bima Polda NTB memimpin langsung kegiatan pengamanan di dua Gereja.
Pengamanan perayaan hari paskah oleh umat Kristiani berlangsung pada Sabtu malam (19/4/25) sekira pukul 19.00. Wita di Gereja Katolik Santo Paulus dan Gereja Gereja Katolik Santo Yohanes Mariavianey Desa Mbawa Kecamatan Donggo Kabupaten Bima.
Kegiatan tersebut melibatkan sejumlah personel dari Polsek Donggo yang disiagakan untuk mengamankan jalannya ibadah Paskah yang dihadiri oleh umat Kristiani.
Kegiatan pengamanan dilakukan sejak sore hingga malam hari, dengan fokus pada pengaturan lalu lintas, pemeriksaan keamanan di sekitar area gereja, serta patroli rutin.
"Kami berkomitmen untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada saudara-saudara kita umat Kristiani yang sedang menjalankan ibadah Paskah".Kata Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K., M.I.K., melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka.
Selain pengamanan fisik, personel juga menjalin koordinasi dengan panitia gereja untuk memastikan seluruh rangkaian ibadah berjalan lancar tanpa gangguan.
Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya Polri dalam menjaga toleransi Antar umat beragama serta menciptakan situasi yang harmonis di tengah masyarakat.
Hingga berakhirnya kegiatan, perayaan Paskah berlangsung aman, tertib, dan penuh kekhusyukan Pungkas Adib menutup rilisannya.
COMMENTS